Curhat Pedagang Bendera Merah Putih Jelang 17 Agustus: Tak Terlalu Ramai : Okezone Economy

Berita73 Dilihat

JAKARTA – Penjualan bendera untuk perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI tahun ini diprediksi belum kembali normal seperti sebelum Covid-19 melanda Indonesia.

Penjual bendera di di daerah Bintaro, Kota Tangerang Selatan, Waryo mengatakan, bila dibandingkan saat Covid-19, tentu lebih baik penjualan tahun ini. Tapi kalau dibandingkan tahun-tahun sebelum Covid, penjualan 2023 diprediksi menurun.

“Kalau tahun ini agak kurangan dikit, gak seperti kayak tahun dulu.” katanya saat ditanyai Okezone, Senin (7/8/2023).

Waryo sudah berjualan bendera selama 10 tahun. Oleh karena itu, dirinya merasakan betul momen-momen saat penjualan bendera untuk HUT Kemerdekaan ramai dan tidak seperti waktu Covid-19.

“Ya udah berapa lama, ada 10 tahun di sini, lebih malahan,” ujarnya.

Meski penjualan bendera diprediksi menurun, Waryo mengaku tidak berhenti berusaha dalam melakukan bisnis ini.

Baca Juga: Bertabur Hiburan dan Edukasi Keuangan, Pesta Rakyat Simpedes 2023 Siap Menyapa Warga Bandung


Follow Berita Okezone di Google News


“Ya kalau namanya orang dagang sih, kadang-kadang banyak, kadang-kadang kecil. Kalau tahun kemarin tuh yang waktu musim corona, sepi banget. Kalau tahun ini, sudah lebih baik (jika dibandingkan saat masa covid),” ujarnya.

“Tapi enggak tahu nih, jualan bendera sekarang berakhirnya gimana. Orang udah tanggal 4 kan nih sekarang, masih biasa-biasa saja enggak terlalu ramai,” tuturnya.

Adapun Waryo berjualan bendera di daerah Bintaro pada pukul 10.00 WIB sampai 18.00 WIB.

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Baca Juga  Tak Terpengaruh Mahfud MD, Warga Madura Solid Dukung Anies-Gus Imin

Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *